Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ketahui 4 Rahasia Anak Nurut Tanpa Harus Mengancam

Ketahui 4 Rahasia Anak Nurut Tanpa Harus Mengancam

Meski tidak memiliki anak yang berprestasi di sekolah, namun memiliki anak nurut memang sesuatu yang membanggakan, yang nantinya akan membuat orang tua menjadi orang yang paling beruntung. Ibu-ibu biasanya sering saling tukar pengalaman terkait mendidik anak. Orang tua sudah pasti kesal bukan jika harus berhadapan dengan anak yang tidak patuh bahkan suka membangkang. 

Terkadang harus ada pertengkaran terlebih dahulu sebelum mencapai kata sepakat. Padahal ada hal praktis yang dapat dilakukan orang tua di rumah agar anak nurut tanpa harus mengancam. Berikut penjelasannya:

1. Berikan Pilihan yang Mudah Dipahami

Hal pertama yang dapat dilakukan agar anak nurut tanpa harus mengancam yaitu dengan memberikan pilihan yang nantinya mudah dipahami oleh anak. Agar tidak bingung, simak contoh berikut:

Ketika anak sedang bermain dengan mainan yang berantakan, sebaiknya orang tua berkata "Kalau sudah selesai main, maninannya dibereskan ya. Kalau dibereskan sekarang, biar nanti malam ada waktu story time sama mama sebelum tidur." Dan sebaiknya hindari kalimat "Kalau mainan tidak dibereskan, mama gak akan belikan kamu mainan lagi."

Kedua perkataan tersebut sama sama intruksi untuk membereskan mainan. Namun kalimat yang kedua cenderung mengancam dan nantinya membuat anak termindset untuk minta beli mainan lagi. Jadi jangan salahkan ketika anda menggunakan kalimat kedua dan anak menginginkan untuk beli mainan lagi di keesokan harinya. 

2. Berikan Batasan yang Tegas

Cara kedua yang dapat dilakukan agar anak nurut tanpa harus mengancam ialah dengan memberi batasan yang tegas. Kata tegas jangan selalu diartikan kasar. Namun anda dapat mengartikan tegas menjadi sebuah pendirian yang tidak bisa ditawar dan disampaikan dengan kuat. Pahami contoh berikut:

Ketika putri kecil anda tidak mau mandi pagi, padahal waktu sudah menunjukkan ke angka 8, maka sebagai orang tua yang bijak, anda perlu mengatakan "Nanti mama jam 9 akan pergi belanja. Kalau mau ikut, kamu mandi sekarang ya, biar bisa siap siap dan berangkat tepat waktu." Anda juga sebaiknya menghindari kata "Kalau kamu gak mau mandi sekarang, nanti mama tinggal." Sebuah kalimat yang ambigu dan tidak jelas. Anak tidak akan nurut malah akan asik dengan dunianya sendiri.

3. Buatlah Aturan yang Jelas

Konsep aturan sangat penting agar anak nurut kepada orang tua. Cara agar anak nurut selanjutnya ialah adanya aturan yang jelas. Anda sebagai orang tua yang ingin anak nurut dengan perkataan anda, sebaiknya mulai menjelaskan peraturan dan juga konsekuensi jika dilanggar. 

Peraturan menjadi salah satu senjata yang tepat agar anak nurut, dan juga pada akhirnya tidak ada kata mengancam untuk membuat anak nurut kepada anda. 

Sebagai orang tua anda juga perlu memastikan agar anak benar-benar paham akan apa yang menjadi hak dan kewajiban mereka. Hal ini bertujuan agar anak paham jika suatu saat melanggar anda sebagai orang tua dapat menjalankan konsekuensinya dan anak juga dapat diingatkan kembali akan peraturan dan konsekuensi yang harus dijalankan. 

4. Kurangi Waktu Pemakainan Gadget

Membuat anak nurut kepada orang tua memang saat ini susah diterapkan. Adanya fasilitas yang membuat lupa waktu seperti hp, justru membuat anak menjadi bebal dan susah peka terhadap lingkungan. Banyak sekali anak yang lupa akan hak dan kewajibannya sesungguhnya. 

Membuat anak nurut sepertinya akan mudah ketika anda memiliki kebijakan memberi waktu bermain gadget tidak terlalu lama. Tunjukkan ia pada kegiatan positif yang nantinya dapat mengembangkan sikap tawadhu' anak kepada orang tua. Kegiatan positif yang dapat diterapkan yaitu : mengaji, bermain mainan tradisional, berkebun, hingga membantu orang tua di rumah yang sekiranya mampu dikerjakan anak-anak. Baca juga web https://usahaotomotif.xyz/

Uraian di atas dapat anda jadikan kunci agar anak nurut tanpa harus mengancam. Karena pada dasarnya anak nurut sudah menjadi kebahagiaan yang luar biasa pada orang tua. Dimana karakter positif akan mudah dibentuk dan kelak akan mudah mencapai kesuksesan. 

Azza Blog
Azza Blog Pengajar di MI Muhammadiyah 1 Plabuhanrejo

Posting Komentar untuk "Ketahui 4 Rahasia Anak Nurut Tanpa Harus Mengancam"